Skip to main content

Migrain Ini Menggangguku

Beberapa minggu ini, ada satu penyakit yang berkali-kali aku keluhkan karena sudah mulai mengganggu. Dalam minggu ini saja, aku udah 4 kali minum obat agar sakitnya mereda. 

Migrain, migrain, migrain! Benci banget aku ama penyakit yang satu ini!

Untuk yang belum tahu apa itu migrain, migrain adalah sakit kepala sebelah yang sering kali menyerang dan termasuk penyakit yang menjengkelkan. Menjengkelkan kenapa? karena serangannya membuat kepala berdenyut-denyut dan nyerinya minta ampun (*gak pake DJ) yang disertai rasa mual.

Sebelum migrain menyerang, biasanya didahului dengan beberapa gejala, seperti penglihatan yang berkunang-kunang, melihat bintik gelap, bergelombang, melihat benda menjadi lebih kecil, sensitif terhadap penglihatan dan suara atau kesemutan pada tangan dan kaki. Sampai saat ini, penyakit ini biasanya menyerang kalau siang-siang  pas harus berkendaraan. Asap dan panas sinar matahari biasanya paling sering menjadi penyebabnya bagiku.

Sejauh ini, jika migrain menyerang, aku hanya mandi dengan mengguyur seluruh rambut, minum obat, kemudian tidur. Dulu, sebelum migrain yang sekarang sering aku rasain, hanya dengan mandi keramas, trus tidur, migrainnya udah sembuh. Tapi sekarang, jangankan sembuh, semuanya itu malah membuat sakitnya terasa menjadi-jadi. Kalau udah keramas, mau tidur pun makin sulit, karena selain pening sebelah yang sangat mengganggu, rasa mualnya juga bikin bete ajah!  Aaaaaargh!

Kira-kira, ada obat yang bisa nyelesain migrainku ini, gak ya.....? Migrain ini udah mulai mengggangguku nih......


.


Comments

  1. kalau saya baca keluhan2 diatas,, sepertinya mas riu perlu olah raga pernapasan,,misal seperti yoga,satria nusantara,pranasakti dll,, krn gejala2nya itu susunan syaraf yg melemah ,, dgn olahnafas dgn gerakan smoga semua itu bisa teratasi..

    ReplyDelete
  2. Terima kasih sarannya.....
    Untuk yoga,satria nusantara,pranasakti itu harus ada pembimbingnya tidak ya.... soalnya di tempatku tdk ada untuk kegiatan tersebut.
    Sekali lagi, terima kasih banyak atas sarannnya. :)

    ReplyDelete
  3. bodrex untuk migran kan sudah ada, coba saja pakai. kalo saya sepertinya belum pernah ngalami migran.

    ReplyDelete
  4. Kalo obat itu sudah sering. Cuman aku kan takut efeknya kalo diminum keseringan. Soalnya migrainnya sering banget datangnya.
    Ato jangan-jangan ini karena pernah jatoh ya... pernah dua kali kepalaku membentur pas jatoh.

    ReplyDelete
  5. oh iya usaha beratnya ya mmg harus ikut bimbingan,, dan register ke anggotaan,, sepetinya di tiap kota di jawa ada kok yg sy sebutkan di atas itu,,

    ReplyDelete
  6. Oh, mungkin akunya yg blm tau ya......

    ReplyDelete
  7. migrain emang gg enak banget ==a udah ke dokter ?

    ReplyDelete
  8. Belum sih..... hanya minum obat saja. Udah disaranin ke dokter sebenarnya, tapi aku orangnya takut jarum suntik. hehehe

    ReplyDelete
  9. mending ke dokter ajah sob, kalau migrainnya keseringan. Disuntik rasanya kayak digigit semut kok ga usah ditakutin hehehe

    ReplyDelete
  10. yup mas ,,, lebih cepat kita mengobatinya lebih baik... salam ^^

    ReplyDelete
  11. saya punya dua saran...
    saran kebenaran: pergilah periksa ke dokter
    saran sesat: tatap mata saya, ambil selembar kertas ajaib HIT majic obat antinyamuk, emutin ujungnya.
    semoga saran ini bermanfaat :9

    ReplyDelete
  12. @AJe : Rencananya juga githu. Ntar kalo kambuh lagi, mau ke dokter. Soalnya udah keseringan sih.... :(

    ReplyDelete
  13. @syahruramadhani : Yup, ntar siap-siap ke dokter, biar cepet sembuh. \(^0^)/

    ReplyDelete
  14. @Annesya: karena yang lain udah bnayak yg nyaranin ke dokter, sepertinya aku pengen nyobain saran sesatmu. Situ harus tanggung jawab kalo terjadi ap-apa ya..... hahaha

    ReplyDelete

Post a Comment

Terima kasih atas kunjungannya. Happy blogwalking!

Popular posts from this blog

Little Talks - Of Monsters & Men (Arti Lagu)

I'm back! Hari ini aku kembali dengan sebuah lagu yang gak tahu kenapa, aku menyukainya karena videonya menurutku keren banget. Selain itu, alasan kenapa aku menyukai lagu ini juga ternyata setelah didengarkan beberapa kali, ternyata liriknya enak sekali. Iramanya juga asyik, videonya juga menarik.   Menurutku, Little Talks - Of Monsters & Men ini bercerita tentang sebuah pasangan dalam percintaan. Lagu-lagu bertemakan cinta memang asyik banget untuk didengarkan, dan lagu ini juga bercerita tentang itu. Tapi sayangnya, sekali lagi lagu ini tentang hubungan yang nasibnya hidup segan, mati tak mau alias sedang dalam status rumit githu. Sang cewek menginginkan untuk mengakhiri hubungannya yang dinilai tak seindah dulu, sehingga dia mengharapkan sebuah cinta yang baru, yang memberikannya arti sebuah cinta seperti yang dia mau. Tapi masalahnya, sang cowok tidak mau melepaskan begithu saja. Dia terus berharap agar hubungannya terus berjalan seperti sedia kala.   ...

Kembali Untuk Mengeluh

Lama tidak ada kabar. Blog ini seperti sudah tidak berpenghuni ya.... Baru kemarin saya ingat kalau punya blog ini. Seandainya tidak ingat akan seseorang dan kenangan tentangya, mungkin saya juga akan melukapan blog ini entah sampai kapan. Dan sekarang saya jadi kangen untuk menulis di blog ini lagi. Saya tidak yakin akan menulis apa pada blog ini. Setelah lama vakum, saya juga bingung mau mengisi tulisan tentang apa. Tapi sepertinya kembali ke khittah, bahwa blog ini adalah tempat curhatan dan keluh kesah saya. Mungkin isinya akan lebih banyak kegalauan-kegalauan seperti biasa, yang tidak jelas maunya apa. Entahlah! Ingin menulis keluargaku, saya tidak yakin harus menceritakan masalah keluarga. Saya tidak ahlinya. Saya suka tulisan tentang patah hati, meski tidak ada hubungan dengan saya, tapi ngalir saja kalo nulis tentang patah hati. Kadang suka iri dengan blogger yang bisa cerita panjang lebar tentang apa yang dipikirkan, saya pasti kesulitan. Jadi saya hanya akan nulis se...

Sebulan Menjadi Ayah

Sebuln lebih saya tidak menengok blog ini. Stelah menegok sebentar, ternyata ada perubahan tampilannya. Sempat sedikit binggung juga sebenarnya, tapi tak sampai 15 menit untuk langsung memahami. Ternyata memang ada sedikit perubahan, lebih mudah menurutku. Btw, sebenarnya sudah berhari-hari ingin membuat tulisan lagi. Tapi karena kesibukan dan keramaian aktivitas beberapa hari ini, keinginan untuk menulis jadi terhambat sedikit. Mumpung hari ini ada luang, saya coba-coba lagi buat ngepost dan mengupdate blog. Kasihan, lama punya blog kok malah tak terjamah. Pengen cerita banyak sebenarnya, tapi khusus hari ini mulai dari ini saja dulu. Postingan lainnya mungkin akan sedikit flashback, karena pengalamannya banyak yang sudah terjadi. Khusus hari ini, saya ingin cerita tentang pengalaman menjadi seorang ayah bagi putri saya, Zara. Yup, saat ini status saya memang sudah berubah, dari sendiri menjadi berdua. Dari berdua, menjadi bertiga. Orrang ketiga yang hadir di kehidupan...