Thursday, September 8, 2011

Arti Sebuah Nama


Sering kita mendengar adagium yang menyatakan, “Apalah arti sebuah nama?”

Bagi gw, arti sebuah nama adalah do’a. Ya, gw sering mendengar bahwa nama adalah do’a. Percaya-tidak-percaya, memang demikian, apapun nama yang diberikan orang tua kita adalah do’a. 

Banyak orang yang kadang malu dan tidak percaya diri dengan nama yang diberikan oleh orang tua mereka. Bahkan mereka mengutuk-ngutuk namanya sendiri, lalu mereka menjuluki dirinya sendiri dengan nama-nama lain, seperti Charles atau apalah yang terlihat lebih kebule-bulean bahkan sekarang lagi musimnya ke-Korea-Korean. Hmmmmm, gw hanya bisa menyunggingkan bibir sambil tersenyum, gw termasuk salah satu dari sekian banyak orang yang mengganti nama asli menjadi nama yang berbeda. 

Difain Riu Aj. Yup, itu nama gaul gw. Gw sudah memakai nama ini sejak gw SMA. tidak ada yang aneh sebenarnya dengan nama itu, karena setiap hurufnya sebenarnya juga bagian dari nama gw yang lama, Arif Junaidi. (Nama yang tertera di ijazah gw: Arif Zunaidi) Gw hanya suka bermain-main saja dengan nama gw, ada kepuasan tersendiri jika punya nama yang tidak biasa.

Apa yang salah dengan arti sebuah nama yang diberikan oleh orang tua kita? Tidak, tidak ada yang salah dengan nama pemberian mereka. Gw juga tidak malu dengan nama gw sebenarnya, gw hanya ingin berimprovisasi saja. Ingin mengotak-atik nama menjadi sebuah nama yang berbeda dari nama sebenarnya.

 Gw percaya, setiap orang tua menginginkan yang terbaik untuk anak-anaknya, termasuk orang tua gw. Tentu saja mereka akan mendo’akan kita dengan sesuatu yang terbaik dan salah satunya adalah makna do’a dibalik sebuah nama.

Arti sebuah nama itu tersembunyi, karena tersembunyi itulah banyak orang yang penasaran, termasuk gw. Seandainya saja pemilik nama mengetahui tentang do’a orang tua yang terselip dalam nama, mereka akan sangat bersyukur. Nama yang baik akan memberikan pengaruh yang baik. Bahkan oleh Nabi kita dianjurkan untuk memberikan nama-nama yang baik. 

Nah, barusan gw nemu situs yang memberikan arti sebuah nama serta mendeteksi nama dan pengaruhnya. Menurut kutipan dari situsnya, pendeteksian nama ini menggunakan Rumus Matematika dari Phythagoras dengan akurasi yang cukup tinggi, meski demikian segala ketentuan ada pada Tuhan, pendeteksian ini adalah salah satu ikhtiar saja.


BAGAIMANA JIKA NAMA SAYA MENGANDUNG ARTI YANG TIDAK BAIK ?
Sebenarnya jarang sekali orang yang memiliki arti nama yang 100% positif/baik jika ditinjau dari konsep phytagoras ini. Sekitar 8 dari 10 orang memiliki arti nama yang kurang bagus. 

Contoh arti nama yang kurang baik misalnya :"tercerai dari pasangan hidup" bisa ditafsirkan ada kemungkinan bercerai dalam rumah tangga atau ditinggal mati pasangan hidupnya lebih cepat. Lalu bagaimana solusinya agar arti nama yang tidak baik tersebut tidak menjadi kenyataan? jawabannya adalah kita harus memperbanyaklah berbuat baik, bersedekah dan beribadah kepada Tuhan. Takdir buruk bisa dihindari dengan cara tersebut. Jadi ramalan tidak untuk dipercaya sepenuhnya. Ramalan hanyalah untuk memberikan tanda-tanda kepada manusia agar waspada.

Gw udah mencobanya, memasukkan nama gw kemudian telah dianalisa. Dan hasilnya adalah berikut ini :
ARIF ZUNAIDI
Mengandung Arti:

- Keteguhan, kebijaksanaan, pengaruh dan kekuasaan
- Hukuman/pembalasan Tuhan
- Keangkeran dan pengaruh kekuasaan
- Pengampunan dan kemerdekaan
- Kesedihan dan kekurang-sempurnaan
- Kesesatan dan kedukaan
- Pekerjaan yang sempurna
- Kekuatan
- Tercerai dari pasangan hidup
- Spiritual, mistik, kepercayaan pada roh
Apakah gw percaya?  hmmm..... sebaiknya anda juga mencobanya. Setelah tahu hasilnya seperti apa, beritahu gw, apakah anda percaya? 


Pepatah lama mengatakan, “Harimau mati meninggalkan belang, manusia mati meninggalkan Nama.” Nah, bagaimana kita meninggalkan nama yang baik bagi generasi berikutnya?


Untuk mencoba mengetahui arti nama anda, silahkan berkunjung ke Arti Nama. Temukan arti nama anda dan Selamat mencoba.




11 comments:

  1. SARAH
    Mengandung Arti:
    - Kesedihan dan kekurang-sempurnaan
    - Berkah Tuhan
    - Kesembuhan

    Padahal Sarah dalam Bahasa Arab artinya HAPPY, kok diatas bisa "Kesedihan dan kekurang sempurnaan" ya?
    *kecewa + bingung*

    ReplyDelete
  2. Sama dong.....
    Punyaku juga ada artinya yang
    Tercerai dari pasangan hidup
    - Spiritual, mistik, kepercayaan pada roh

    padahal gak bangeeeet... :D

    ReplyDelete
  3. kalao mmg daari nama aslinya di bolak balik,, barusan tak cek kok huruf Z nya di ganti dgn J,,,hehe

    ReplyDelete
  4. nama asli aku Retno dlm bhsa jawa artinya 'cahaya' katanya si embah ci gitu.. trus nama belakang saya Heryatun (gabungan dari nama ortu Bpk Herry dan Ibu Atun)<--biar kalo saya udah sukses ga lupa sama ortu tercinta.. :D saya suka nama saya, tapi kalo untuk dicantumin di jejaring sosial saya pikir2 lagi, soalnya pernah memberikan dampak buruk bagi keselamatan jiwa saya.. hikhik jd pake nya "Nona enno" (panggilan sayang dari temen dan Boss ditempat kerja dan memang terbiasa dengan nama itu sejak kecil) sekiaan :D

    ReplyDelete
  5. @Al-kahfi :Aslinya kape J, Arif Junaidi. Tapi ijazahku seka SD pake Z, Arif Zunaidi. Waktu ngebolak-balik nama itu aku masih suka pake J, jadinya ikutan yanag lama. Githu....

    ReplyDelete
  6. @Saiaenno : Kalo aku sih mengganggap ini hanya mainan. Kalo ada benaranya, itu hanya kebetulan aja. Kalo ada hal buruknya, paling tidak kita bisa mengantisipasinya...

    Dulu aku juga sering ake nama samaran, tpai sekarang udah PD pake nama sendiri. Meski ada tambahan RIU AJ nya juga sih.... hahahah

    ReplyDelete
  7. Nama asi saya memiliki arti kira2 begini *menurut terjemahan saya sendiri* bokapku mengharapkan saya tumbuh sebagai orang yg kuat, teguh pendirian, berbudi pekerti luhur dan hidup mulia. lalu kenapa saya pakai nick name, awalnya biar beda ajah, nama asli saya sama dengan nama kakak dan adik saya cuman beda diujungnya selain itu teman saya jg pny nama panggilan yg sama *intinya pasaran. Selain itu klo pke nickname/samaran entah knp lebih bebas aja dlm menulis. Nama samaran saya jauh banget dr nama asli tp masih berhubungan dgn hari lahir saya.*berharap yg punya blog ga bingung baca ni komen .
    Nyobain ke tekapeh ahhhhhhhh

    ReplyDelete
  8. Asli, gw binguuuuuung......

    Coba nebak ya.....
    Namamu Teguh Luhur Prasetyo yooo....
    Hayo, ngakuuuuu!

    ReplyDelete
  9. Hampir? hmmm.... berarti hampir beneran nih tebaknaku.
    Hmmmmm siapa ya.....


    *Ngaku aja deh*

    ReplyDelete
  10. Mas, percaya nggak, ada anak perempuan yang diberi nama "Adolf Hitler". :(

    Juga, ada anak perempuan yang diberi nama "Syaitonah". Walah-walah... :(

    ReplyDelete

Terima kasih atas kunjungannya. Happy blogwalking!