Sunday, July 31, 2011

Lucu: Membaca Buku Paling Menyedihkan

Beberapa hari yang lalu, ada seorang teman yang memasang status dalam wall Facebooknya yang membuatku terpingkal-pingkal karena menurutku postingan dia lucu banget. Tidak hanya lucu sebenarnya, tapi maknanya juga daleeem banget.*Lebay

Yah, bagaimana tidak lucu plus tersindir coba, kalo yang diomongin ternyata berhubungan banget dengan laki-laki kayak aku ini. Set dah! Nyesek banget dah leluconnya.

Penasaran dengen leluconnya? boleeeeh. Peringatan awalku, don't try this at home! Secara lelucon ini parah banget. Mengaduk-ngaduk perasaan, bikin galau laki-laki. *nunduk lemes*

Oiya, Sebelum aku copas statusnya, aku mau ngucapin selamat menunaikan Ibadah bulan puasa  buat pengunjung blogku yang sedang menjalankan ibadah puasa Ramadan ya... semoga semua amalan kita di bulan Ramadhan ini diterima Tuhan Yang Maha Esa, amin.

Oke, sekarang duduk yang manis dulu, dan siapin mental untuk menerima lelucon paling nyesek berikut ini. Baca baik-baik ya...

Suami: "Kok nangis, dek?"
Istri: "Abis baca buku nih... Bagian akhirnya sedih banget, bang."
Suami: "Buku apaan, dek?"
Istri: "Tuh, buku tabungan abang!"


Saturday, July 30, 2011

Serunya Harry Potter and the Deathly Hallows: Part 2




Setelah lama menanti-nanti denga H2C (harap-harap cemas), Harry Potter and the Deathly Hallows: Part 2 akhirnya tayang juga Jumat kemaren. Kabar ini tentu membuat senang banyak penggemarnya, tak ketinggalan gue. Yah, namanya  penggemar yang udah jatuh cinta mulai dari buku pertamanya (gue jaman SMA kayaknya) yang kemudian berlanjut suka dengan film-filmnya, nggak seru banget kan kalo nggak bisa nonton film endingnya. Masa film tinggal satu aja, eh nggak tayang di bioskop Indonesia. Najis banget, kan?! Padahal, hanya demi film ini aja gue bela-belain datang ke bioskop. Pas denger kabar kalo Harry Potter bakal tayang, langsung batalin deh pesan tiket pesawatnya. Ceritanya kan mau ke S'pore buat nonton film ini. *blagu. hahaha*

Sedikit cerita, siapa pun yang sudah melahap habis tujuh buku Harry Potter pasti tahu bahwa Harry Potter and the Deathly Hallows memiliki cerita paling gelap dibanding enam buku sebelumnya. Apalagi film part 2 ini, dijamin, gelap banget! Sepanjang film, nuansa gelap dan muram sangat terasa, mulai dari tone warna, dialog, hingga musik dan ruangan bioskopnya *yaiyalah.....*. Pokoknya gelap deh!

Dalam film ini bakal kita temui Profesor MacGonagall yang biasanya manis pas menyeleksi murid-murid baru dengan topi seleksinya, dalam film terakhir ini mendadak menunjukkan peran yang berbeda, dia berduel dengan Snape sampai-sampai si Snape melarikan diri dari sekolahan. Tak hanya itu, Neville Longbottom juga berhasil menggerakkan kawan-kawannya untuk berhadapan dengan Voldermort. Dialognya Neville ini bener-bener menyentuh. Saking menyentuhnya, Harry Potter yang sebelumnya diketahui udah mati, langsung bangun dan menyerang Voldemort. Neville juga berhasil mengeluarkan pedang Graffindor dari topi seleksi, itu berarti dia memang Grafindor sejati. Di film dan bukunya yang gue baca, hanya Graffindor sejatilah yang dapat memanggil pedang itu keluar dari topi seleksi, yang nantinya di akhir kisah dipakai olehnya untuk membunuh ular Voldermort, Nagini.

Tak mau kalah ibunya Ron, Molly. Dalam film ini ia juga tampil berduel melawan Bellatrix. Gue sempat nggak kenal dengan tokoh ini, kalo dia nggak punya rambut merah, sepertinya gue nggak ngerti kalo dia bagian dari keluarga Weasley yang emang semuanya berambut merah. 

Adegan yang paling menyentuh dalam Film itu saat mengisahkan teka-teki tokoh Profesor Snape yang membenci Harry Potter, dimana masa lalu termasuk saat dimana kedua orang tua Harry meninggal akan ditampakkan secara jelas dalam salah satu adegan. Kisah masa kecilnya, cinta bertepuk sebelah tangannya, orang yang dicintainya menikah, kemudian perjanjiannya dengan Dumbledor. Bikin haru! Hiks hiks *ini haru ato nangis yah?

Pastinya film ini adalah film perang antara sihir hitam dan sihir putih yang seruuuuuu abis! Sekolah Hogwarts diserang dan banyak tokoh dalam Harry Potter gugur satu-persatu. Si Snape juga mati. sedih banget kan? Sekolahannya jadi rusak parah. Atap gedung, jembatan, dan tempat permaiann bolanya juga hancur cur cur cur.....

Ada adegan yang paling gue benci dalam film ini. Adegan itu adala saat Ron dan Harmione berhasil menghancurkan Hoccrux berpentuk piala di kamar rahasia dengan taring ular. Seharusnya Harmione ciumannya ama gue, bukan ama Ron. Cemburu, cemburu, cemburu. Cemburu abiiiiiis!!!! Kalo sedari awal gue tahu kalo ada adegan ini, gue pasti udah nutup mata biar nggak menyanksikan adegan paling membuatku galau dan cemburu ini. Huh!

Baidewai naikbuswai, karena gue udah nonton gimana endingnya, yang belum sempat nonton filmnya, gue punya cuplikan gambar filmnya ini yang aku dapet dari halaman Harry Potter di Fb nih.....Met penasaran aja, secara film ini bagus banget. Mulai pembuka ampe endingnya, dijamin seru banget.


Film dibuka dengan Harry Potter 'nyekar' di makam Dobby, peri rumah yang merdeka.
Negoisasi agar bisa masuk bank tanpa terdeteksi
Hermone dan Ron lagi menyamar jadi penyihir jahat agar bisa masuk bank nih...
Saat Harmione dan ron berjuang biar bisa masuk bank, Harry Potter bersembunyi di balik jubah ajaibnya....
Harry Potter lagi mau ngambil Hocrux nih....

Setelah berhasil mendapatkan barangnya, Harry Potter dan temannnya keluar dari bank dengan 'numpang' kendaraan ini.



Snape mau nyerang Harry potter nih...
Tim penyelamatnya Harry Potter yang melindunginya agar tidak ditangkap oleh Snape.

Long Bottom ketika berada di lorong menjemput Harry Potter menuju sekolahan.

Adegan paling gue benci. Seharusnya Harmione berciuman dengan gue, bukan Ron. Huh!


Voldemort mainan tongkat ajaibnya nih...

Aksi Malfoi saat memergoki Harry Potterdi depan kamar "seba ada"

Voldemort kaget melihat Harry Potter menghadiri undangannya.
"Dead!" ibunya Malfoi memberitahukan kepada Valdemore, Harry Potter telah tewas.
Kekasih Harry Potter sedang menunggu Long Bottom
Terancam dan mengancam.

Mencari Hocrux "diadem" Ravenclow


Long bottom menghunus pedang Grafindor

Ron dan Hermione membaca peta untuk mengetahui keberadaan Harry Potter.

"Piertotum Lokomotor" mantra membangkitkan patung penjaga sekolah.
Patung yang menjaga sekolahan mulai bangkit satu demi satu.
Patung-patung penjaga itu mulai berjaga-jaga

Nantang loe?!











Dengan kekuatan bulan, akan menghukummu! *loh?

Friday, July 29, 2011

Migrain Ini Menggangguku

Beberapa minggu ini, ada satu penyakit yang berkali-kali aku keluhkan karena sudah mulai mengganggu. Dalam minggu ini saja, aku udah 4 kali minum obat agar sakitnya mereda. 

Migrain, migrain, migrain! Benci banget aku ama penyakit yang satu ini!

Untuk yang belum tahu apa itu migrain, migrain adalah sakit kepala sebelah yang sering kali menyerang dan termasuk penyakit yang menjengkelkan. Menjengkelkan kenapa? karena serangannya membuat kepala berdenyut-denyut dan nyerinya minta ampun (*gak pake DJ) yang disertai rasa mual.

Sebelum migrain menyerang, biasanya didahului dengan beberapa gejala, seperti penglihatan yang berkunang-kunang, melihat bintik gelap, bergelombang, melihat benda menjadi lebih kecil, sensitif terhadap penglihatan dan suara atau kesemutan pada tangan dan kaki. Sampai saat ini, penyakit ini biasanya menyerang kalau siang-siang  pas harus berkendaraan. Asap dan panas sinar matahari biasanya paling sering menjadi penyebabnya bagiku.

Sejauh ini, jika migrain menyerang, aku hanya mandi dengan mengguyur seluruh rambut, minum obat, kemudian tidur. Dulu, sebelum migrain yang sekarang sering aku rasain, hanya dengan mandi keramas, trus tidur, migrainnya udah sembuh. Tapi sekarang, jangankan sembuh, semuanya itu malah membuat sakitnya terasa menjadi-jadi. Kalau udah keramas, mau tidur pun makin sulit, karena selain pening sebelah yang sangat mengganggu, rasa mualnya juga bikin bete ajah!  Aaaaaargh!

Kira-kira, ada obat yang bisa nyelesain migrainku ini, gak ya.....? Migrain ini udah mulai mengggangguku nih......


.


Thursday, July 28, 2011

I Want To Know What a Meaning Is.....


Riu?

Eh, ibu kita Kartini nih...

Hehehe.

Eh, cuma dicengirin doang? hadeeeh!

:-D apa kabar, riu?

Mengenaskan! gak ada kata yg tepat selain kata itu. kamu?

Gak jelas. Crita dungg. Knp mengenaskan. Kyknya aq mlulu yg crita. Ga maksa sih.

Udah sering cerita kok. liat di blogku ya... hihi

Hehe. Aq blm bisa ngnet. Kapan2 aq baca dah. ;-)

btw, knp kamu gak jelas? kurang tebal kali pensilnya... coba tebelin, biar jelas. :p


Udah pake spidol padahal. Tetep geje.

Emang nasib kali ya....

Iya mungkin.

Gmn hubunganmu?

P a t a h.

Trus?

Yg ga ada terusanny. Bolong.

Lemes banget nulis BOLONG nya... semangat dong!

Bolong, Riu. BOLONG!  MELOMPONG!!

Ih, kayaknya emosi banget bilang BOLONG nya... sabar dong, sabar...

Ah. TT

Jalan ma aku, mau?

Jalan apaan nih? 

*jedokin pala ke tempok*

Loh?

La la la la

Hahahahh. (garuk2 punggung)

*garuk-garuk pala* *butuh penerjemah*

(sodorin modem) (buat cari pnerjemah)

cek pemberitahuan lagi, kayaknya ada yg lewat nih...*kasih kode*

Masa' sih? (buka mata lebarlebar)

*Kode blm diterma nih.....

5 menit lagi ya?

lodingnya lama kayaknya. *pasang earphone*

2 menit lagi.
..................

Ayuk main?

*lemes*

Istikharah dulu ah. :-P

Met Istikharah ya... :)

Makasi. :-P
...................

Knapa ga ada wallnya?

Lg dprivat, nunggu bulan Agustus.

He?
Oo, iya iya.

kenapa?

Aku konfirm nanti2 dulu ya.

Emang udah ada hasilnya smlm? :)

Belum. :-P

*Siap nunggu*

Hehehe.

*Nyinger kuda lagi*

Gmn nyengir yg bagus emg?

Yg nyengir kan aku. pasang muka unyu dong. Hehe ^^

Udah mulai g ada yg diobrolin nih...

Niat kirim a relationship request apa, riu?

Niat nawaitu... drpd nyesel g brani terus terang. :)

Hehehehh. Niat nawaitu. :-P 
Knp berniatan gt?

Sedari dulu sbnrnya, tp dpnding krn trnyt udah g sndiri. krn udah sama2 free... ya githu deh!

Wkwkwkk. Berdasarkan apa emang?

Nggak tau... Tiba2 aja, pas kita maen sandiwara pertama itu, aku langsung suka. Mana aku tau dari mana datangnya perasaan itu... Datangnya tiba2, dan langsung suka. *blm bs memahamkan ya*

Haha. Ada2 aja ah.

Trus... Trus? Hehe

Ini bagusnya kasih judul apa ya? Cinta dunia maya atau apa ya bagusnya

Hmmm.... Apa ya...

Mmmm.

*mikir lama*

Ayuk?

Ayuk kemana? *ngitung bintang*

Ayuk pulang. Ntar d grebek pak RT lho.

Loh, bukannya tadi udah ijin pak RT? Jgn2 blm nyerahin KTPku?

Km lupa ngasihkan k pak RT mungkin. Ayuk pulaaang. >,<

Ayuk! Tapi kamu udah ijin bpkmu kan?

Buat apa?

Emang situ mau kalo aku dgebukin bpkmu?

Jangan ah. Kasian. Ntar tambah kurus. (Ups. :-o) Udah bilang barusan. ;-)

Apah inih? Apah inih?

Manah? Manaaah?

Ituh, yg barusan!

Manaaaaagh?

Tadih, yg AYUK kemana?

Oooooooh. Ayuk jalan2.

Beneran?

Iyaa.


*nyebur ke kali*




Gambar

Wednesday, July 27, 2011

Hurray, Berat Badan Gue Bertambah!

Beberapa waktu yang lalu, gw pernah cerita kalo ibu' gw lagi sakit asma. Nah, udah cukup lama sebenarnya asmanya tidak menunjukkan tanda-tanda akan kambuh lagi. Ibu' gw sih tenang-tenang ajah, meski gw udah nyaranin buat kontrol lagi ke dokter, tapi ibu' gw selalu menolak. Tau sendirikan, asma agak sulit diobatin, karena itulah gw ngotot buat ngajak ibu' kontrol ke dokter lagi. Karena udah beberapa kali ditolak, gw akhirnya diem.  Ya udah, diiengetin nggak mau, ya udah! *pasang muka ngambek*

Kemaren pagi, tiba-tiba aja ibu' ngeluh lagi, katanya badannya mulai aneh, kayaknya sakitnya mau kambuh. Pas denger itu, panik, kan? Ya iyalah, dua kali masuk rumah sakit dalam waktu dua minggu, mendengar kata mau kambuh lagi, siapa yang nggak panik?

Akhirnya, setelah sebelumnya berkali-kali nolak, kemarin sore ibu' gw mau juga diajak kontrol. Itu pun karena tubuhnya udah mulai panas tinggi nggak turun-turun, kakak dan adiknya ibu' juga bolak-balik datang ke rumah liat perkembangan ibu' yang makin parah aja. Ya udah, berangkat deh kita ke dokter. Nganjuk-Madiun. Jauh, bro!

Yup, udahan dulu cerita pembukanya ya.... Sekarang gw bukan mau cerita tentang itu, tapi mau cerita tentang keisengan gw kemaren pas nganter ibu' ke dokter. Ceritanya begini, kemarin ituh, pas dokternya lagi nyari data entri pasien atas nama ibu' gw, iseng-iseng ajah gw nimbang berat badan gw di timbangan badan yang ada di ruangan dokter. Tau tidak, gw sempet nggak percaya pas liat angka yang tertera di timbangan itu, masa sih?

Gw ulangin ya.... masa sih?
Masa sih?
Masa sih? *tepok jidad*

Kaget aja, bener-bener mengejutkan. Ini pertama kalinya gw liat berat badan gw dengan angka seperti itu. Tau tidak, berapa BB gw? masa nggak tau sih......Ops, gw belum nyebutin yak?! hehehe....

Baiklah, gw akan terus terang. Kemaren, pas nimbang BB gw, ternyata BB gw 51, Gan! Iya, 51. (baca:  LIMA SATU) Kaget, yak? nggak usah kaget deh! emang BB gw segitu..... hehehe  *nyengir kuda*

Gw mau main bubur-buran kajang ijo nih.... biasanya, dari jaman lulus SMA ampe tahun 2010 kemaren, BB gw selalu berkisar antara 49-50 doang! Pasti nggak percaya..... beneran deh! BB gw tuh hanya berkisaran antara angka itu, nggak pernah lebih! Makane sempet kaget dan girang banget pas tau kalo BB gw jadi 51. Secara githu loh! hahaha....

Gw pernah baca macam-macam cara biar BB nambah, tapi tak satu pun yang berhasil. Mulai dari tips makan sebelum tidor, makan mie instan setiap malem ampe harus minum jamu penggemuk badan. Dan cara yang terakhir ituh, gw trauma banget. Minum jamu penggemuk badan bukannnya tambah gemuk, eh malah muncul banyak jerawan di badan gw. Huaaaaaaaa!

Selain tiga cara itu, gw juga nyobain beberapa tips buat nambah BB gw. Pertama, Lebih sering makan. Dengan makan lebih sering makan akan semakin banyak kalori yang masuk ke tubuh . Daripada sekali makan dengan porsi besar lebih baik makan dengan porsi kecil 2 kali. 

Faktanya, gw paling males makan. Sehari makan sekali aja udah cukup, nggak pengen nambah, eh harus makan berkali-kali, bisa mutah-mutah gw! *hadeeeh!

Kedua, Makan dengan jumlah yang lebih banyak. Tentu dengan makan lebih banyak berarti jumlah kalori yang masuk akan semakin banyak. Anda perlu 500 kalori lebih banyak dari kebutuhan tubuh untuk menambah berat badan.

Faktanya, porsi makan gw bukan seperti orang keabnyakan. Tau nasi kucing yang populer di Jogja, nggak? kalo tau, porsi seperti itulah porsi gw. Segitu aja udah membuat gw kenyang dan nggak pengen nambah lagi. Kalo pun dipkasa nambah, pasti cuman diliatin doang deh! hahaha...
Ketiga, Makan dengan proporsi yang benar. Cara menambah berat badan yang ini adalah dengan melihat komposisi gizi yang masuk ke tubuh anda. Karena Anda juga melakukan exercise makan jangan lupakan untuk memperbanyak protein.

Faktanya, proposi yang benar ini maksudnya seberapa sih? kalo tetep melebihi porsi nasi kucing, tetep aja gw nggak bakal bisa. *siulsiul*
Keempat, Multivitamin. Jika Anda merasa kurang vitamin dan mineral maka Anda dapat makan multivitamin untuk menambahnya.

Faktanya, gw paling ogah minum obat. Mendengar kata obat aja gw udah mual, gimana mau minum setiap harinya. *siulsiul lagi*

Kelima, Minum yang banyak. Air akan membantu anda memperbaiki sistem pencernaan Anda.

Faktanya, gw paling nggak suka minum banyak air. Minum segelas air abis makan aja, gw akan bolak-balik ke kamar kecil buat kencing. Gw paling males kalo harus minum banyak air.

Nah, karena keanehan-keanehan itulah, pas liat BB gw naik, seneng banget, kan! Secara gw udah pengen banget punya BB seperti orang-orang seusia gw, pas dapetin angkanya naik, gw langsung bilang ke ibu', "Bu', berat badanku naik." hahaha


Tuesday, July 26, 2011

Good at Giving Advice but Not to Myself

It's funny how I'm good at giving advice to others, but when it comes to helping myself, I don't know what to do.

Kamu pasti tahu, yang namanya semangat seseorang memang naik-turun. Kadang bisa bersemangat tapi adakalanya juga dia "loyo" tak bersemangat dalam menjalani hidup. Aku, teman-temanku, ssring merasakan bagaimana rasanya ketika mengalami fluktuasi mood. Dan disaat semangat sesorang ini turun, tentunya kita membutuhkan dukungan dan dorongan dari orang lain. Dukungan ini yang akan membuat kita akan terus melangkah, bersemangat melangkah menuju finish..

Yah, boleh sombong sedikit, sebenarnya aku salah satu orang yang suka memotivasi orang lain untuk bangkit ketika seorang teman terpuruk. Menyemangati agar cepat bangkit dari perasaan bersalah atau apalah itu namanya. Seperti kata sifat zodiakku, Sagittarius adalah pribadi yg suka membantu selama hal tsb jelas dan bukan hanya memanfaatkan mereka. Tapi kalau dipikiri-pikir, aneh juga. Kenapa aku bilang aneh? soalnya meski sering menasehati orang lain untuk bangkit dari keterpurukan, aku sendiri kesulitan untuk bangkit bila terpuruk. Itulah anehnya. hehehe...

Yeah, sekali lagi aku hanya bisa tertawa. Kalu aku biasa memberikan kata motivasi pada orang lain, tentu aku juga perlu untuk menerima kata motivasi dari orang lain jika aku sedang terpuruk. Namun untuk mendapat dukungan dari orang lain, tentunya aku harus mulai memberikan dukungan dulu sebelum meminta dari orang lain. Aku juga harus mampu memberikan semangat bagi orang lain. Inilah yang telah aku lakukan. Tapi sayangnya, ketika terpuruk, aku juga salah satu dari orang yang sulit bangkit. Itulah parahnya aku.
Any one can give up. It is the easiest thing in the world to do. But to hold it together, When everything seems like falling apart; Thats true Strength.


gambar

Monday, July 25, 2011

Terluka

Sesuatu yang sudah kita duga datangnya tapi tak pernah bisa kita sambut dengan baik. Sesuatu itu bernama 'luka'.


Kisahku akan terulang. Bukan untuk yang kedua, tapi yang ke tujuh kalinya. Hebat bukan? hehehe... aku sendiri juga kaget saat sadar, ternyata sudah terlalu seringnya terluka, sampai-sampai tidak ada rasanya lagi. Kamu pun pasti juga menertawakan aku, menertawakan banyaknya kisah lukaku.

Kadang ingin tertawa untuk setiap kejadian yang telah aku lalui. Ingin bertanya, "Kok bisa ya? Kenapa bisa?" tapi setiap pertanyaan itu aku tanyakan pada diriku sendiri, lagi-lagi aku hanya bisa tersenyum kecut. Itulah aku, meski sudah tahu akan begini ujungnya, sudah tahu bagiamna endingnya, tetap saja ingin mencoba. Lagi, lagi, dan lagi. Dan hasilnya masih sama, terluka.

Terkadang, meski sudah siap dengan apa yang bakal terjadi, namanya luka tetap saja membawa trauma tersendiri. Terkadang juga menyalahkan diri sendiri atas ketidak siapan, kenapa harus mencoba lagi kalo harus menerima hal serupa? Pertanyaan-pertanyaan seperti itu, kadang membuat miris juga. Tapi yang sering, pertanyaan-pertanyaan itu hanya muncul saat sendiri saja. Saat bersama yang lainnnya, pertanyaan-pertanyaan itu hilang begitu saja.

Ada katakata yang selalu aku bisikkan dalam hati ketika luka itu mulai terngaga, Setiap kali kita jatuh cinta maka setiap kali itu juga kita mesti siap untuk terluka. Meski kadang membantu, tapi terkadang juga tidak menimbulkan efek apapun bagi jiwa yang terluka. Tapi sampai saat ini, sepertinya aku menikmati setiap luka yang timbul akibat cinta terluka. Sekali lagi, ini yang membuatku tetap bisa tersenyum sampai saat ini. Bukan karena nikmatnya, tapi karena sakitnya.
Everyone comes into your life for a reason; some good, some bad. They shape, form and break us. But in the end they make us who we are.

Saturday, July 23, 2011

Tanya Kenapa?

Bagaimana bisa orang sedemikian jahat, setelah sebelumnya sedemikan baik?

Kejadiannya sudah lama, kira-kira bulan April atau bulan Mei yang lalulah. Awalnya juga tidak ada keinginan untuk menuliskannya dalam blog ini, karena bagiku, cerita ini seharusnya hanya untuk diingat-ingat saja, bukan untuk dibagikan. Tapi mengingat aku ini orangnya mudah lupa, kata ibuku sih emang udah turunan, "Pancen putuné mbah Ngalimun, pantesaé lalinan!"

Nah, agar tidak lupa dengan kejadian itu, maka hari ini aku putuskan untuk mengabadikannya dalam blog ini. Tentu saja ini masih sejalan dengan misi blog ini, yaitu mengabadikan setiap kisah, setiap cerita untuk mengingatkanku bahwa ini pernah terjadi padaku, dalam hidupku. *berbelit-belit yak?! hehehe

Ah, lagi-lagi aku tidak berani menceritakannya. Tapi yang jelas, ada beberapa nama yang mengatakan kutipan di atas kepadaku. Sepertinya aku pernah posting juga, coba nanti kalo online pake PC, akan aku share linknya. Tapi yang jelas, dari pernyataan itu membuatku berpikir jauh, benarkah? benarkah aku berubah sejauh itu?

*termenung**

Gambar

Thursday, July 21, 2011

Nasehat Cinta Seorang Sahabat

 Ngomong tentang cinta, memang tidak ada habisnya. Terlalu banyak Bab, Sub bab dan sebagainya, tapi semua tak bisa dengan pasti mendefinisikan makna Cinta. Tapi hari ini, seorang temanku yang ada dalam friendlistku, Brandly, memposting sebuah kata-kata yang indah, dan tidak rela kiranya jika kata-kata itu hanya aku nikmati begitu saja tanpa membaginya. Karena itulah, kata-kata milik temanku itu ingin aku bagi dalam blog ini, semoga kiranya dapat membuka mata hati, atau bahkan menyembuhkan luka atas nama Cinta.

*******
CINTA ibarat KUPU KUPU
Makin kau kejar, makin ia menghindar
tapi bila kau biarkan ia terbang.
ia akan menghampirimu disaat kau tak menduganya.
cinta bisa membahagiakanmu tapi sering pula ia menyakiti.
tapi cinta itu hanya istimewa, apabila kau berikan pada seseorang yang
layak menerimanya.......
jadi....tenang tenang saja jangan terburu-buru
hingga kau bisa memilih yang terbaik .

untuk kalian yang ...... RAGU - RAGU DENGAN PERNIKAHAN
Cinta bukanlah perkara menjadi "ORANG SEMPURNA"nya seseorang.
justru perkara menemukan seseorang yang bisa membantumu menjadikan dirimu sempurna.

untuk kalian yang....... TIPE PLAYBOY / PLAYGIRL
Jangan katakan "AKU CINTA PADAMU" bila kau tidak benar-benar peduli padanya.
Jangan bicarakan soal perasaan -perasaan itu bila tidak benar - benar adanya.
Jangan kau Sentuh hidup seseorang bila kau berniat mematahkan hatinya.
Jangan menatap kedalam matanya bila kau apa yang kau katakan cuma DUSTA.
Hal terkejam yang bisa dilakukan iala h membuat seseorang jatuh cinta,padahal kau tidak berniat sama sekali untuk menerimannya saat ia terjatuh......

Untuk kalian yang .........SUDAH MENIKAH
Kalau Cinta jangan katakan "INI SALAHMU !" tapi maafkan aku ya?
Bukan " KAU DIMANA?! " melainkan "AKU DISINI,KENAPA?"
Bukan "KOK BISA SIH KAU BEGITU ?" tapi "AKU MENGERTI "
Dan bukan "COBA, SEANDAINYA KAU.... " akan tetapi "TERIMA KASIH YA, KAMU BEGITU...."

Untuk kalian yang......PATAH HATI
Sakit patah hati bertahan selama kau menginginkannya
dan akan mengiris luka sedalam kau membiarkannya.
Tantangannya bukanlah bagaimana bisa mengatasi melainkan apa yang bisa diambil sebagai pelajaran dan Hikmahnya

Untuk kalian yang............. BELUM PERNAH JATUH CINTA
Bagaimana kalau jatuh cinta : Mau jatuh,jatuhlah tapi jangan sampai terjerumus, tetaplah konsisten tapi jangan terlalu "NGOTOT"
Berbagilah dan jangan sekali - kali tidak Fair.
Berpengertianlah dan cobalah untuk tidak menuntut,
siap - siaplah untuk terluka dan menderita,tapi jangan kau simpan semua rasa sakitmu itu.

Untuk kalian yang ......... INGIN MENGUASAI
Hatimu patah melihat yang kau cintai berbahagia dengan oranglain, tapi seharusnya akan lebih sakit mengetahui bahwa yang kau cintai ternyata tidak bahagia bersamamu.

Untuk kalian yang........... TAKUT MENGAKUI
Cinta menyakitkan bila anda putuskan hubungan dengan seseorang. malah lebih sakit lagi bila seseorang memutuskan hubungan denganmu.
Tapi cinta paling menyakitkan bila orang yang kau cintai sama sekali tidak mengetahui perasaanmu terhadapnya.

Untuk kalian yang.......... MASIH BERTAHAN MENCINTAI SESEORANG YANG SUDAH PERGI
Hal menyedihkan dalam hidup ialah bila kau bertemu seseorang lalu jatuh cinta,hanya kemudian pada akirnya kau menyadari bahwa dia bukanlah jodohmu.
Dan kau telah menyia2 kan bertahun-tahun untuk seseorang yang tidak layak. kalau sekarangpun ia sudah tak layak, 10 tahun dari sekarangpun ia juga tak akan layak.
maka biarkan ia pergi dan lupakan.........

Enjoy ur Life with a good & beautiful LOVE...dan dapatkan KEAJAIBAN kEAJAIBAN CINTA dalam HIDUPmu.....


Gambar

Wednesday, July 20, 2011

Aku Mulai Khawatir, Teman.

Don't get mad when it seems like someone care too much, start worrying when they don't care at all.

Dalam hidup ini, pasti akan kita jumpai berbagai macam teman, yang terkadang mengasyikkan, menyebalkan, bahkan mengharukan. Dari berbagai macam teman itu, tentunya ada teman yang bertipe peduli, tidak peduli, ato bahkan teman raja tega yang berani menikam dari belakang. Well, postingan kali ini ada hubungannya dengan tiga tipe teman tersebut.

Pertama, tipe peduli. Aku punya beberapa teman yang aku nilai bahwa mereka peduli kepadaku. Saking pedulinya, saat aku mengalami bullying dari seseorang, merekalah yang terus menyemangatiku agar aku tak memperdulikan tindakan bullying yang aku terima. Saat aku down, mereka selalu ada untukku. Tapi, karena aku merasa perhatian mereka berlebihan, aku mulai menghindari mereka. Bukan benci, lebih tepatnya takut. Takut kalo aku tidak bisa menjadi seperti yang mereka pinta. Takut kalo perhatian mereka menjadi candu yang akan membuatku ketagihan.

Kedua, teman yang bertipe tidak peduli. Sebenarnya aku nggak begitu yakin, apakah mereka masih pantas tidak ya kalo disebut teman? karena yang aku tahu, namanya teman adalah yang bisa diajak berbagi, baik di kala suka, ataupun di kala duka. Lah kalo mereka sudah tidak peduli, apakah mereka bisa dianggap sebagai teman? tidak kan?

Tapi, setelah dipikiri-pikir..... Seperti pepatah kuno mengatakan, tidak ada asap kalo tidak ada api. Dia tidak peduli, pasti karena ada asababun nuzulnya, kan? nggak mungkin kan dia bersikap tidak peduli kalo tidak didahului oleh sikap atau tindakan sebelumnya. Betul?

Nah, hubungannya dengan postingan kali ini adalah ada hubungannnya dengan temanku yang bertipe kedua ini, teman yang tidak peduli. Aku tidak tahu bagaimana mulanya, yang aku tahu, sebelum ini mereka begitu dekat denganku, tapi sekarang...... Aku tidak tahu juga, kenapa tiba-tiba mereka begitu jauh. Saking jauhnya, untuk menyapa pun mereka tak mau. Aku sudah berusaha untuk menyapa duluan, tapi sikap mereka seolah-olah tak mengenal aku. Padahal dulu kita pernah bersama, kita pernah mengalami hal kelam bersama.

Kalau aku salah, kenapa aku didiamkan? Kalo aku salah, kenapa aku tak diingatkan?

Bolehlah, boleh kalau aku memang bersalah. Tapi tolong, ingatkan padakau, beritahu aku salahku dimana? Sumpah, aku sekarang benar-benar khawatir dengan kalian. Jangan-jangan kalian kini membenciku, membenciku tapi tak berani memberitahuku. Plissss, plisssss, plissssss maafkan aku. Maaf kalau aku ada salah, maafkan aku jika aku tak sengaja berbuat salah pada kalian.

Em..... kalo tipe ketiga, sepertinya aku sudah pernah cerita sebelumnya. Bagaimana mereka, baca postinganku sebelumnya di sini

Tapi satu hal yang aku tahu, dari berbagai macam teman yang aku jelaskan di atas, semuanya tergantung mereka juga. Aku tidak bisa memaksa mereka untuk tetap menjadi temanku, atau memaksa mereka untuk mencintaiku. Semua tergantung mereka. Iya, tergatung mereka.
I can be your best friend, worst enemy, a real sweetheart or a real bad boys. It all depends on how you treat me.

Gambar

Tuesday, July 19, 2011

Dimana Saat Aku Membutuhkanmu

It's stupid when your ex says to you "I'm here if you ever need me". Where the hell were you when we were together and I needed you?
 Pernah ada dalam situasi, dimana kita sudah saling berpisah, pas ketemu, tiba-tiba dia meawarkan sesuatu untuk membantumu? aku pernah. Dan itu rasanya aneh sekali. Lalu dimana dulu saat aku membutuhkannya? kalau sudah begitu, jadinya malah males aja ketemu dia.

Gambar

Friday, July 15, 2011

Bukan Anak Kembar

Berasa aneh ya liat gambar di atas? apa hubungannnya dengan postingan kali ini? Tidak ada. Kalau pun ada, hanya sedikit aja. Apakah itu? hmmm.......

Begini ceritanya.....
Dulu, saat masih kecil, masih seumuran anak SD githu deh.... Ibuku, iya, ibuku. Waktu aku kecil dulu kalau membeliin aku barang, entah itu baju, celana, buku tulis atau apapun itu, pasti sama dengan punya kakakku. Aneh juga sih, perasaan aku dan kakak tuh jaraknya ada tiga tahun. Tapi barang-barangku hampir sama bentuknya dengan punya kakak. Alasan yang sering aku dengar sih, "Biar nggak merii..." (biar gak iri)

Karena saat itu aku masih kecil, aku sih mau aja. Nurut-nurut githu deh! hahaha *Aku pernah jadi anak penurut lho...* Masalah terjadisaat aku dan kakakku mulai tumbuh gede. Maksudnya? hehehe....

Kemaren, iya, kemaren, ibuku tiba-tiba aja membeliin aku handuk baru. Dan tahu tidak, seali lagi handukku sama dengan kakakku. Oh my Gosh! Sama lagi???! oh, tidaaaak!

Meski rada aneh juga, udah gede-gede gini dibeliin handuk yang sama persis. Tapi karena nggak enak mau nolak, takut ngecewain, ya udah, aku pake aja. hahaha... Padahal kita ukan anak kembar lho....

Gambar